Hal yang perlu diperhatikan saat Akan Setor Tunai di ATM

By On Sabtu, Juni 8th, 2024 Categories : Finance

 

cara menggunakan atm setor tunai

Dunia berubah dengan cepat, dan gaya hidup kita juga ikut berubah. Seperti hadirnya mesin ATM setor tunai yang tanpa disadari memberikan banyak kemudahan bagi nasabah. Setor tunai di ATM bisa menjadi pilihan terbaik bagi Kita yang tidak ingin repot pergi ke cabang hanya untuk setor tunai. Seringkali ada kondisi dimana Kita perlu setor ung tetapi bank sudah tutup atau kebetulan pas hari libur.

Seperti beberapa waktu yang lalu Paman Saya melakukan transaksi penjualan tanah. Transaksinya cukup besar sehingga uangnya agak was-was jika disimpan dirumah. Mau setor tunai juga kebetulan waktu sudah sore sehingga tidak memungkinkan untuk pergi kecabang. Untung saja Saya ingat untuk setor tunai saja langsung di mesin ATM, lebih praktis.

Hal yang perlu diperhatikan saat akan setor tunai di ATM

Kita tidak bisa melakukan setor tunai di ATM biasa tetapi harus di ATM yang punya fitur ini atau yang disebut Cash Deposit Machine. Saat ini relatif sudah banyak ATM Setor tunai bisa dijumpai disekitar Kita. Saat ingin melakukan setor tunai di ATM ada beberapa hal yang sebaiknya diperhatikan.

Pastikan Jumlah Uang yang akan disetor

Mesin akan menghitung setiap lembar uang yang dimasukkan, pastikan Kita menghitungnya sebelum memasukan ke mesin agar tidak terjadi kesalahpahaman karena uang yang kurang. Jadi ketika terjadi kesalahan penghitungan Kita punya alasan yang kuat untuk melakukan klaim.

atm setor tunai

Periksa kondisi Uang yang akan disetor

Biasanya uang yang diterima adalah pecahan 50 ribuan dan 100 ribuan, selain itu pastikan uang tidak rusak, lecek, tertempel dan terlipat karena ini bisa ditolak oleh mesin.  Jika kondisi seperti itu mesin mungkin akan kesulitan membacanya secara akurat dan setoran tidak diterima. Sebelum mulai menyetorkan dana, pastikan untuk memeriksanya, rapikan sudut-sudutnya, dan keluarkan uang yang sobek atau rusak.

Simpan Tanda setoran

Berbeda dengan saat melakukan setoran ke teller, maka satu-satunya bukti setoran tunai di ATM adalah kertas tanda terima di akhir transaksi. Jadi jangan tinggalkan tanpa itu. Tanda terima ini dapat memberi tahu berapa saldo sekarang dan menjadi bukti jika transaksinya bermasalah.

Cari Atm setor tunai terdekat

Jumlah ATM setor tunai kini semakin banyak dan tersebar. Jika kesulitan, Kita bisa mencari atm setor tunai terdekat dari google maps. Disana Kita bisa melihat rekomendasi atm-atm terdekat dengan lokasi yang Kita pilih.

atm setor tunai terdekat

Keuntungan setor tunai di ATM

Hemat Waktu

Nasabah dapat menghemat waktu karena tidak perlu mengantri di teller. Hal ini sangat berguna bagi orang-orang yang sibuk bekerja, mereka bisa melakukan transaksi perbankan kapanpun tidak perlu meluangkan waktu pergi ke kantor cabang. Juga bagi orang yang memandang waktu sangat berharga dan memprioritaskan efisiensi.

Satu mesin untuk beragam transaksi

Layanan di ATM CDM memberikan keleluasaan bagi nasabah dalam mengelola keuangannya. Ini karena satu mesin bisa dipakai untuk beberapa keperluan baik setor tunai, tarik tunai, maupun transaksi nontunai lainnya.

Selalu ready 24 Jam

Selama mesinnya tidak rusak dan tidak mati lampu mesin ATM setor tunai siap dipakai kapanpun. Jika tiba-tiba butuh menyetorkan uang, Kita bisa melakukannya kapanpun di ATM Setor tunai terdekat.

Relatif Lebih Aman

Mesin ATM setor tunai mengurangi risiko keamanan karena membawa uang tunai sepanjang waktu. Di mana pun, membawa atau menyimpan uang tunai sangatlah berisiko karena pencurian maupun hilang. Dengan setor tunai, kita dapat menghindari risiko tersebut dengan baik.

 

Hal yang perlu diperhatikan saat Akan Setor Tunai di ATM | Destiara Cahaya | 4.5