Pilihlah Deterjen Ramah Lingkungan untuk kehidupan Lebih Baik

was-was.com – Akhir-akhir ini semakin terasa dampak pemanasan global dan perubahan iklim, kondisi lingkungan yang semakin buruk dan tercemar sudah sampai pada level yang sangat memprihatinkan.  Dengan kondisi bumi yang semakin rentan, dikhawatirkan bumi takan mampu lagi mendukung kehidupan dimasa yang akan datang. Tentu hal tersebut tidak kita inginkan bukan ? , sudah seharusnyalah kita menerapkan gaya hidup yang ramah lingkungan sedari sekarang. Hal-hal kecil yang dapat dilakukan seperti hemat energi listrik, menghindari memakai kantong plastik hingga menggunakan deterjen ramah lingkungan dapat membantu bumi menjadi lebih layak huni secara signifikan.

tips-mencuci-ramah-lingkungan

Tanpa kita sadari, deterjen yang terlihat biasa saja merupakan zat yang dapat membuat mencemari lingkungan, deterjen diproduksi menggunakan bahan sampingan dari proses penyulingan minyak bumi dan diberi berbagai tambahan bahan kimia, seperti surfaktan (bahan pembersih), alkyl benzene (ABS) yang berfungsi sebagai penghasil busa. Zat ABS inilah yang mempunyai efek buruk terhadap lingkungan, yaitu sulit diuraikan oleh mikroorganisme. Sehingga sisa limbah deterjen yang dihasilkan setiap hari oleh rumah tangga akan menjadi limbah berbahaya yang mengancam stabilitas lingkungan hidup. Lalu bagaimanakah ciri Deterjen yang ramah lingkungan ?

Ciri-ciri Deterjen Ramah lingkungan.
– Pilihlah yang mengandung LAS atau LABS ( Linear Alkyl Benzene Sulfonate) bukan ABS yang sulit terurai.
– Belilah produk yang mencantumkan kandungan bahannya dengan lengkap dan telah lolos seleksi serta penelitian dari pemerintah
– Pilih deterjen yang sama sekali tidak mengandung fosfat atau yang kadar fosfatnya sangat rendah. Limbah cucian dengan kadar fosfat rendah sebaiknya digunakan untuk menyiram tanaman karena fosfat sangat baik untuk tanah dan tanaman, tapi tidak baik untuk badan air
– Pilihlah yang kandungan NaOH nya paling rendah, karena bahan ini dapat menyebabkan panas pada tangan dan pakaian / bahan menjadi rapuh.
– Beberapa deterjen mengandalkan produknya sebagai deterjen berlimpah busa, sebaiknya pilih detergen yang mengandung sedikit busa.

Dengan pemilihan deterjen yang ramah lingkungan, secara tidak langsung kita juga ikut serta menjaga kelangsungan hidup bumi menjadi lebih baik lagi. Jika semua orang memperhatikan hal ini, tentu saja efeknya akan sangat terasa bagi lingkungan. Nah mari budayakan gaya hidup yang “Go Green” dan selamatkanlah lingkungan kita.