Ciamis adalah salah satu kabupaten di Jawa Barat yang memiliki bentang alam yang indah, berbatasan dengan Kabupaten Majalengka dan Kabupaten Kuningan di utara, Kabupaten Cilacap dan Kota Banjar di timur, Kabupaten Pangandaran dan Samudra Hindia di selatan, serta Kota Tasikmalaya dan Kabupaten Tasikmalaya di barat. Untuk akses menuju kabupaten Ciamis relatif mudah karena Ciamis dilewati jalan nasional lintas selatan. Bus dan kereta api dari kota besar seperti Bandung dan Jakarta dapat dengan mudah didapatkan. namun utnuk moda transportasi udara, Ciamis masih belum memiliki bandara yang representatif.
Sebelumnya Ciamis dikenal memiliki objek wisata andalan Pantai Pangandaran, tetapi karena sekarang Pangandaran telah berdiri kabupaten sendiri maka Ciamis harus merelakan objek wisata tersebut berpindah tangan. Praktis sekarang Ciamis sama sekali tidak memiliki garis pantai, walaupun begitu masih ada beberapa tempat wisata yang tak kalah bagusnya yang harus anda kunjungi di Ciamis. Bagi anda yang sedang berada di Ciamis, dan ingin berwisata di kabupaten ini berikut adalah daftarnya:
- Situ Lengkong Panjalu/Wisata Ziarah Panjalu
Situ Lengkong merupakan nama dari sebuah danau alami yang terletak di Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis. Disebutkan danau ini memiliki kedalaman yang bervariasi dari sekitar 4 hingga 6 meter. Di tengah Situ Lengkong terdapat sebuah pulau yang disebut dengan Nusa Larang atau Nusa Gede. Di pulau tersebut terdapat makam yang ramai dikunjungi oleh para peziarah. Disebutkan makam tersebut adalah makam dari Prabu Hariang Kancana yang merupakan penguasa panjalu dimasa lalu. Selain itu terdapat juga Musieum Bumi Alit tempat berbagai benda pusaka peninggalan raja-raja Panjalu mulai dari menhir, batu pengsucian, dan berbagai perkakas seperti pedang disimpan.
Pemandangan di Situ Lengkong sangat indah dan asri, suhunya sejuk dengan pemandangan alam yang hijau. Untuk akses menuju ke Situ Lengkong sangat mudah karena hanya ditempuh sekitar 45 menit dari Ciamis dengan jalan yang sudah mulus. Banyak pedagang makanan dan cinderamata sehingga bagi yang menginginkan oleh-oleh bisa sekalian hunting disini.
2. Situs Ciung Wanara Karangkamulyan
Sebagai kabupaten yang memiliki sejarah panjang dari masa kerajaaan, tak heran jika Ciamis memiliki situs-situs sejarah yang bisa kita kunjungi. Salah satunya adalah Situs Ciung Wanara Karangkamulyan yang berlokasi di Desa Karangkamulyan, Cijeungjing. Untuk mencapai objek wisata ini sangat mudah karena terletak di pinggir jalan raya nasional. Selain melihat banyak sekali situs peninggalan Kerajaan Galuh, traveler yang berkunjung juga dapat menyempatkan diri untuk berfoto di depan Gong Perdamaian. Dan setiap menjelang bulan Ramadan, Ciung Wanara memiliki acara yang menarik yakni “Ngikis”, bagi wisatawan yang penasaran bisa berkunjung ke objek wisata ini.
Suasananya yang sejuk dengan pepohonan yang rindang, Ciung Wanara sangat cocok untuk melepaskan penat selama di perjalanan. Untuk anda yang melintas di jalur selatan, anda bisa beristirahat di Ciung Wanara. Ada kelapa muda yang khas menunggu untuk meredakan rasa haus anda disana.
3. Mega Wisata Icakan.
Ini adalah salah satu objek wisata yang relatif baru hadir di Kabupaten Ciamis dengan konsep wisata air. Mega Wisata Icakan sangat mudah dijangkau dari kota Ciamis, hanya perlu sekitar 30 menit untuk mencapainya. Disini kita bisa bermain air sepuasnya dengan tiket masuk yang relatif murah. Selain wahana air, terdapat juga wahana lain seperti Flying Fox, Taman Burung, Cinema 3d, dan juga penginapan serta bakar ikan yang menggoda.
4. kampung Adat Kuta
Di Ciamis terdapat komunitas yang masih memegang teguh adat dalam setiap kehidupanya, komunitas ini berada di Desa Karangpaningal, Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Di kampung Adat Kuta, masyarakatnya masih memegang teguh budaya dan cara hidup masa lalu. Salah satu yang mereka jalankan hingga kini adalah adat melestarikan hutan dan mempertahankan kelestarian mata air serta pohon aren sebagai sumber kehidupan.
5. Curug Tujuh Cibolang Panjalu
Selain memiliki situ lengkong, kecamatan panjalu juga memiliki objek wisata yang tidak kalah indahnya yakni Curug Tujuh Cibolang. Air terjun ini terletak di kampung Nanggela, desa Sandingtaman, kecamatan Panjalu, kabupaten Ciamis. Penamaan air terjun ini berasal dari jumlah terjunan air yang unik yakni berjmlah tujuh dan berada saling berdekatan. Susana sejuk dan asri sangat terasa saat kita berada di objek wisata ini.
Selain kelima objek wisata diatas masih terdapat juga objek wistaa lain di Ciamis seperti Sukahaji Waterboom di Cihaurbeuti, Batu Ngampar di Panumbangan, Pinus Camping Ground di Darmacaang, serta rafting Grand Sayang Kaak di Handapherang. So, jangan lewatkan pengalaman seru di Kabupaten Ciamis ini, yuk kunjungi tunggu apalagi.